Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan RI ke-79, SMAN 12 Semarang sukses menggelar Gerakan Aksi Bergizi Serentak. Kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini Jumat, 16 Agustus 2024, melibatkan seluruh siswa, guru, karyawan sekolah, serta masyarakat sekitar. Kegiatan diawali dengan sosialisasi dan screening kesehatan yang diselenggarakan oleh Puskesmas Gunungpati. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau kondisi kesehatan peserta dan memberikan edukasi mengenai pentingnya menjaga kesehatan. Setela
Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan RI ke-79, SMAN 12 Semarang sukses menggelar Gerakan Aksi Bergizi Serentak. Kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini Jumat, 16 Agustus 2024, melibatkan seluruh siswa, guru, karyawan sekolah, serta masyarakat sekitar. Kegiatan diawali dengan sosialisasi dan screening kesehatan yang diselenggarakan oleh Puskesmas Gunungpati. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau kondisi kesehatan peserta dan memberikan edukasi mengenai pentingnya menjaga kesehatan. Setelah mengetahui kondisi kesehatannya, peserta kemudian mengikuti senam bersama yang meriah. Sebanyak 1386 peserta terdiri dari siswa, guru dan karyawan, dengan semangat mengikuti gerakan senam yang dipandu instruktur profesional. Setelah berkeringat, peserta diajak untuk menikmati sarapan pagi sehat bersama. Menu sarapan yang bergizi seimbang disediakan untuk memberikan energi bagi peserta dalam menjalani kegiatan selanjutnya. Bagi peserta didik putri setelah sarapan, mereka bersama-sama mengonsumsi tablet tambah darah untuk memenuhi kebutuhan nutrisi.
Sebagai puncak acara, seluruh peserta mengikuti jalan sehat yang meriah mengelilingi lingkungan SMAN 12 Semarang dan sekitarnya. Selain menyehatkan tubuh, kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi antar warga sekolah dan masyarakat. Kepala Sekolah, Dr. Endah Dyah Wardani, M.Pd., merasa sangat puas dengan antusiasme peserta. “Saya sangat mengapresiasi seluruh peserta yang telah berpartisipasi. Semoga kegiatan seperti ini dapat menjadi agenda rutin sekolah untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya gizi dan kesehatan,” ujarnya. Sementara itu, Wakil Kepala Sekolah Urusan Kesiswaan, Ismail, S.Pd., menambahkan bahwa kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan antara sekolah, siswa dan masyarakat. “Kegiatan ini tidak hanya bermanfaat bagi kesehatan fisik, tetapi juga dapat memperkuat rasa kebersamaan dan kekeluargaan di lingkungan sekolah,” ungkapnya.
Davina Alodyta Kaylamecca, salah satu peserta didik kelas XII-F.9, mengaku sangat senang mengikuti kegiatan ini. “Senang sekali bisa mengikuti jalan sehat dan senam bersama teman-teman. Selain sehat, acara ini juga seru,” ungkapnya. Senada dengan Davina, Muhammad Azfa Lutfan Mauladin juga merasakan manfaat dari kegiatan ini. “Saya jadi lebih paham tentang pentingnya menjaga kesehatan. Terima kasih sekolah sudah mengadakan acara seperti ini,” ujarnya. Gerakan Aksi Bergizi Serentak ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya generasi muda, akan pentingnya menjaga kesehatan melalui pola makan yang bergizi seimbang dan aktivitas fisik yang teratur. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar warga sekolah dan masyarakat sekitar.
Penulis : Yekti Wikani, M.Pd., Humas SMAN 12 Semarang