Sep 2024 SMAN 12 Semarang Jadi Pilot Project ABM Nasional

SMAN 12 Semarang sebagai salah satu sekolah yang ditunjuk Kemendikbud untuk mengikuti Uji Coba Asesmen Bakat Minat SMA/SMK Tahun 2024. Uji coba dilaksanakan di 4 provinsi yaitu Provinsi Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, dan Gorontalo. Setiap Dinas Provinsi menunjuk 8 sekolah (SMA/SMK) dengan jumlah peserta masing-masing sekolah sebanyak 125 orang per hari. Asesmen Bakat Minat atau yang disingkat menjadi ABM adalah asesmen yang mengukur potensi seseorang dirancang untuk melihat kemampuan

SMAN 12 Semarang sebagai salah satu sekolah yang ditunjuk Kemendikbud untuk mengikuti Uji Coba Asesmen Bakat Minat SMA/SMK Tahun 2024. Uji coba dilaksanakan di 4 provinsi yaitu Provinsi Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, dan Gorontalo. Setiap Dinas Provinsi menunjuk 8 sekolah (SMA/SMK) dengan jumlah peserta masing-masing sekolah sebanyak 125 orang per hari. Asesmen Bakat Minat atau yang disingkat menjadi ABM adalah asesmen yang mengukur potensi seseorang dirancang untuk melihat kemampuan seseorang pada bidang-bidang khusus dan minat seseorang berdasarkan ketertarikannya pada suatu jenis kegiatan atau pekerjaan tertentu, sebagai bekal pertimbangan untuk menentukan jurusan di perguruan tinggi. ABM dilaksanakan selama 2 hari dengan durasi 30 menit, pada tanggal 5 dan 6 September 2024. Hari pertama pelaksanaan uji coba ABM menggunakan komputer sekolah atau laptop sedangkan pada hari kedua pelaksanaan uji coba ABM menggunakan smartphone.  Kegiatan ini bersifat uji coba untuk mengetahui kemampuan kapasitas server BPPP Kemendikbud. Peserta Uji Coba ABM adalah peserta didik kelas XII sebanyak 125 anak yang  ditunjuk  oleh sekolah secara acak dengan mempertimbangkan keperwakilan setiap rombongan belajar. Uji Coba ABM dilaksanakan secara daring menggunakan 3 laboratorium komputer dan 1 ruang aula kecil. Sarana yang digunakan adalah komputer sekolah, laptop peserta didik dan smartphone. Dalam 2 hari pelaksanaan Uji Coba ABM, menurut Pak Sigit Handoko, S.Pd. selaku Proktor ABM menyampaikan bahwa peserta didik dapat melaksanakan Uji Coba ABM selesai sesuai waktu yang diberikan. Semoga pada pelaksanaan ABM yang akan datang dapat berjalan lancar tidak ada kendala yang berarti.

 

Penulis : Yekti Wikani, M.Pd., Humas SMAN 12 Semarang

Berikan Komentar
Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun). Komentar akan ditampilkan setelah disetujui oleh Admin

AGENDA
LINK TERKAIT